Wednesday, February 10, 2016

Melawan Penuaan Makanan Sehat



Proses penuaan pasti terjadi pada semua orang, tetapi dengan diet yang tepat menggunakan makanan-makanan yang sehat kita dapat menghambat proses penuaan yang sedang berlangsung. Bila dibandingkan dengan mencegah penuaan dengan menggunakan krim kecantikan dan serum, diet yang tepat akan lebih ekonomis dan juga sehat. 

Kerutan kulit merupakan bagian yang tak bisa dihindari oleh semua orang karena proses penuaan lama-lama akan membuat kolagen menjadi rusak. Padahal kolagen ini berada di lapisan atas kulit kita. Jangan biarkan kolagen berkurang dengan begitu cepat sehingga kulit kita menjadi lebih cepat keriput. 

Jambu Biji
Salah satu makanan yang dapat melawan keriput adalah jambu biji. Selain rasanya yang lezat, jambu biji juga kaya akan vitamin C yang sangat berguna bagi kesehatan kulit kita. Dengan mengkonsumsi jambu biji ini maka kolagen akan terbentuk kembali atau paling tidak tidak akan berkurang dengan sangat cepat sehingga kulit kita akan tetap terasa kencang dan halus. Untuk hasil yang maksimal setidaknya kita mengkonsums jus jambu biji dua cangkir dalam seminggu. 

Tomat
Paparan sinar matahari secara langsung membuat kulit kita terkena sinar UV yang akan memmicu timbulnya kerusakan pigemen kulit, dan akan terbentuk noda-noda hitam. Untuk mengatasinya secara kita bisa menggunakan tabir surya saat akan beraktivitas di luar ruangan.  Makanan terbaik untuk mengatasi hal ini adalah tomat. Buah ini mengandung senyawa lycopene yang berfungsi melawan kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari secara langsung. Dengan mengkonsumsi buah tomat satu atau dua biji perhari akan membuat kulit kita akan tetap sehat. Manfaat dari tomat ini akan lebih maksimal saat kita menumisnya dengan menggunakan minyak zaitun, dengan begitu tubuh akan lebih mudah dalam menyerap lycopene  yang terkandung di dalam tomat. 

Gandum
Salah satu oragn tubuh kita yang memicu terjadinya penuaan adalah kondisi hati yang semakin memburuk seiring dengan pertambahan usia. Hati adalah organ yang berfungsi menghancurkan racun-racun di dalam tubuh. Apabila hati tidak bisa berfungi secara maksimal maka tubuh kita akan menimbun racun racun begitu banyak yang memicu terjadinya penuaan dengan lebih cepat.
Untuk mengatasi permasalahn ini kita harus menjaga fungsi hati kita dengan baik. Salah satu usaha yang bisa kita lakukan adalah dengan mengkonsumsi gandung sebanyak setengah cangkir dalam sehari. Gandung kaya akan mineral zink yang dapat menekan terjadinya inflamasi pada kulit akibat penurunan fungsi hati. Agar lebih lezat kita bisa mengkombinasikan gandum dengan yogurt ataupun salad. 

Ikan
Salah satu bentuk penuaan yang lain adalah kulit kering yang cenderung membuat kita kelihatan lebih tua, karena kelihatan bersisik dan tidak sehat. Salah satu cara mensiasati hal ini adalah dengan mengkonsumsi makanan mengandung omega-3. Bahan makanan yang banyak mengandung omega-3 salah satunya adalah ikan. Senyawa ini mampu mengembalikan kelembapan kulit sehingga kulit terlihat lebih sehat dan bercahaya. Untuk hasil terbaik kita bisa mengkonsumsi ikan 1-2 porsi ikan setiap minggunya.


0 comments:

Post a Comment

Copyright © HelloSehat | Designed With By Blogger Templates
Scroll To Top