Musim penghujan identik
dengan suhu udara yang dingin, apabila kita tidak benar-benar menjaga kondisi
tubuh kita maka hal yang paling sering terjadi adalah perut menjadi kembung dan
kelihatan lebih buncit. Perut yang kembung akan membuat perut kita terasa penuh
dan sebah. Perasaan ini akan membuat suasana hati kita pun menjadi tidak enak.
Kembung sendiri sebenarnya terjadi akibat adanya gas yang berlebihan hasil dari
metabolisme dalam tubuh kita. Nah berikut ini beberapa bahan makanan yang mampu
mengurangi kembung pada perut kita:
Beras
Beras memiliki kandungan
utama berupa karbohidrat. beberapa makanan yang kandungan utamanya berupa
karbohidrat (gandum, oat, jagung dan kentang) akan dicerna secara sempurna
setelah masuk ke dalam usus. Hal ini akan membuat penumpukan gas dan
mengakibatkan kembung. Menurut American
College of Gastroenterology beras dan tepung beras akan dicerna sempurna di
dalam usus kecil sehingga akan mengurangi potensi terbentuknya gas di dalam
usus.
Pisang
Pemicu timbulnya kembung
selain gas yaitu natrium yang terkandung di dalam makanan yang kita konsumsi
sehari-hari misalnya saja di dalam garam dapur dan beberapa makanan yang
diawetkan denga menggunakan garam. Natrium ini mampu mengikat air dalam jumlah
yang cukup besar sehingga kita harus berusaha menyeimbangkan kadar natrium
dalam tubuh. Salah satu cara mensiasatinya adalah dengan mengkonsumsi pisang. Pisang
memiliki kandungan kalium yang sangat tinggi. Kalium ini memiliki fungsi yang
berkebalikan dengan natrium sehingga kadar air di dalam tubuh kita menjadi
lebih seimbang. Seandainya kita akana mengkonsumsi ikan asin tidak ada salahnya
untuk dibarengi dengan mengkonsumsi pisang sehingga kadar natrium dankalium di
dalam tubuh kita menjadi seimbang.
Yogurt
Yogurt adalah susu fermentasi yang mengandung
probiotik atau makanan untuk bakteri baik (lactobacillus
and bifidobacterium) di dalam usus kita. Apabila jumlah bakteri baik di
dalam usus kita jumlahnya tercukupi maka proses pencernaan di dalam usus pun
bisa berlangsung dengan baik. Proses pencernaan yang baik maka jumlah gas hasil
proses pencernaanpun tidak akan berlebihan sehingga tidak memicu timbulnya
kembung. Jenis yogurt yang paling baik untuk dikonsumsi adalah yogurt yang
bebas lemak ataupun rendah lemak. Dan akan lebih nikamt saat kita konsumsi
dengan buah-buahan segar.
Teh Herbal
Menurut the University's
Nerve-Gut Research Laboratory, teh herbal yang mengandung peppermint memiliki
kemampuan sebagai anti nyeri dan mencegah peradangan pada usus. Dengan
mengkonsumsi teh herbal peppermint ini maka otot-otot di dalam usus kita akan
lebih rileks sehingga gerakan-gerakan peristaltik usus saat pencernaanpun akan
lebih sempurna dan makanan dapat dicerna dengan baik.
Pepaya
Pepaya yang masih mentah
maupun yang sudah matang mengandung enzim papain. Kandungannya ini membuat
pepaya biasa digunakan sebagai obat pencahar karena mampu membantu gerakan usus
dalam mencerna makanan, sehingga gas hasil metabolisme pun menjadi tidak
berlebihan dan tidak terjadi kembung.
Yang perlu diingat bahwa
setiap individu memiliki respon yang berbeda-beda terhadap makanan yang
dikonsumsinya. Apabila kita mulai khawatir dengan kembung yang terlalu sering
maka sebaiknya kita mulai memilih makanan yang paling sesuai dengan tubuh kita.
Sesekali mengalami kembung adalah hal yang normal, tetapi apabila semakin parah
maka bisa mengindikasikan pada penyakit kronis yang lain. Untuk itu apabila ada
hal yang tidak normal pada kondisi tubuh kita lebih baik untuk berkonsultasi
dengan para praktisi kesehatan.
0 comments:
Post a Comment